Review Drama : Duel, Ketika manusia kloning mengejar hak untuk hidup.

8/02/2017

Kloning.

Apa yang terlintas dalam pikiran lo ketika kata itu disebut?

Kloning dalam biologi adalah proses menghasilkan individu-individu dari jenis yang sama (populasi) yang identik secara genetik. (Source : id.wikipedia.org/wiki/Kloning)

Kali ini gue akan mereview sebuah drama korea yang ada kaitannya dengan kloning. Mantap bukan? Cerita anti-mainstream yang ditayangkan oleh OCN (stasiun tv kabel korea―pen), berjudul Duel. Serial tv bergenre action, thriller, sci-fi ini sukses mengikuti jejak dua serial thriller OCN sebelumnya yakni Voice dan Tunnel, namun dengan fokus cerita yang tentu saja berbeda dengan suguhan ketegangan film aksi yang dibalut dunia ilmiah.


Profil drama
Judul : Duel (듀얼)
Sutradara: Lee Jong-Jae
Penulis : Kim Yoon-Joo
Network : OCN 
Tanggal Rilis : 3 Juni - 23 Juli 2017
Genre : Action, Thriller, Sci-fi
Pemain : Jung Jae-Young, Yang Se-Jong, Kim Jung-Eun

Jang Deuk-Cheon (Jung Jae-Young) adalah seorang kepala departemen kasus kriminal. Namun dirumah, ia merupakan sesosok ayah sederhana yang sangat mencintai anaknya, Jang Soo-Yeon (Lee Na-Yoon) yang mengidap penyakit Leukimia. Suatu hari, ia dihadapkan dengan seorang manusia kloning yang menyeretnya kedalam sebuah kasus besar.

Episode awal dibuka dengan Jang Deuk-Cheon yang panik karena putrinya hilang diculik dan penculik tersebut meminta Deuk-Cheon memberikan sejumlah uang untuk menebus putrinya. Deuk-Cheon meminta agar selama dia mencari putrinya, tak ada satupun orang dari pihak kepolisian yang mengganggunya, karena khawatir penculik tersebut akan semakin membahayakan Soo-Yeon.
Jang Deuk-Cheon dan putrinya, Soo-Yeon
Akan tetapi, jaksa Choi Jo-Hye (KimJung-Eun) yang sangat terobsesi dalam memecahkan sebuah kasus, menyadap ponsel milik Deuk-Cheon dan menaruh pelacak pada tas berisi uang yang dibawa Deuk-Cheon untuk mengetahui posisi penculik tersebut. Namun sayangnya, setelah uang diberikan, si penculik hanya mengambil uang tersebut tanpa mengembalikan Soo-Yeon pada Deuk-Cheon.

Selagi tim kejaksaan sibuk memeriksa mesin pelacak, satu demi satu clue ditinggalkan oleh si penculik kepada Deuk-Cheon, sehingga sampailah Deuk-Cheon di terminal bus, dan bertemu dengan orang asing yang menyebut namanya. Tanpa basa-basi, Deuk-Cheon langsung memukuli orang itu habis-habisan dan menanyakan keberadaan putrinya karena orang tersebut sangat mirip dengan penculik Soo-Yeon.

Alur kembali ke beberapa hari sebelum insiden penculikan Soo-Yeon. Singkat cerita, Soo-Yeon mengidap penyakit leukemia stadium akhir sejak ia masih kecil, kemudian ia mendapatkan kesempatan untuk menerima penyuntikan sel induk oleh suatu instansi farmasi yang bernama Sanyoung Group. Tentu saja Deuk-Cheon senang bukan main, ia membayangkan putrinya dapat sembuh total.

Pada malam setelah penyuntikan sel induk dilakukan, terjadilah insiden penculikan Soo-Yeon. Penculik tersebut mengambil Soo-Yeon yang masih belum sadarkan diri di dalam mobil ambulance. Terjadi baku hantam antara Deuk-Cheon dengan si penculik dan bagusnya Deuk-Cheon berhasil membuka masker yang digunakan penculik dan mengenali wajahnya sebelum akhirnya Deuk-Cheon disuntikkan obat bius yang membuatnya hilang kesadaran dan juga kehilangan Soo-Yeon.

Wajah pelaku penculik Soo-Yeon
Alur kembali maju yaitu dimana Deuk-Cheon bertemu dengan si penculik di terminal. Setelah menghajarnya habis-habisan, pemuda itu memberikan pembelaan bahwa ia tak tahu apa-apa karena ia lupa ingatan, namun Deuk-Cheon tidak percaya. Sampai akhirnya Deuk-Cheon menyadari bahwa didepannya tepat berdiri seorang pria dengan pakaian hitam menatapnya sambil menyeringai. Pria tersebut sangat mirip dengan pria yang baru saja ia pukuli. Melihat keanehan tersebut, Deuk-Cheon berlari mengejar pria berpakaian hitam tersebut.


Polisi menetapkan pria yang pertama ditemui Deuk-Cheon, yang bernama Sung-Joon (Yang Se-Jong) itulah sebagai tersangka penculikan Soo-Yeon. Walaupun kemudian Deuk-Cheon yakin bahwa penculik sesungguhnya bukanlah Sung-Joon, melainkan pria yang mirip dengannya yang ia temui mengenakan pakaian hitam. Hingga akhirnya Deuk-Cheon nekat membawa kabur Sung-Joon dari penjara sambil membantu memulihkan ingatan Sung-Joon untuk membantunya sebagai petunjuk dalam mencari Soo-Yeon.

Deuk-Cheon dan Sung-Joon bekerjasama mencari Soo-Yeon
Mulai dari sinilah drama pengejaran pelaku penculikan dimulai. Sung-Hoon, pelaku penculikan Soo-Yeon adalah seorang pembunuh yang tidak pernah ragu untuk membunuh siapapun. Dan diketahui ternyata Sung-Joon dan Sung-Hoon merupakan manusia kloningan dari DNA seorang dokter yang telah mati pada tahun 1992, Lee Yong-Seop. Percobaan kloningan manusia dilakukan secara ilegal oleh Sanyoung Group, perusahaan farmasi besar di Korea.

Bagaimanakah kisah selanjutnya? Berhasilkah Deuk-Cheon dan Sung-Joon menemukan Soo-Yeon? Ada apa dibalik kasus kloning illegal tersebut?

***

Cerita yang anti-mainstream yang bertemakan pengejaran ini bakal membuat kita berasa gregetan karena berasa ikutan ngejar. Udah kekejar, eh nggak dapet dapet pelakunya. I got mad!

Berdasarkan dari apa yang gue tonton, drama ini memang punya daya tarik tersendiri sama kayak drama OCN sebelum-sebelumnya.

Pertama, ide cerita. Nggak tahu gue yang belom nonton atau ini beneran drama pertama yang membahas tentang manusia kloning. Pasti si penulis udah mikirin mateng-mateng buat cerita yang agak complicated begini dan untungnya dia berhasil membuat cerita ini menarik. Walaupun gue akui ada beberapa kejanggalan yang kalau diperhatiin lebih rinci baru terasa.

Kedua, cast! Sumpah, daya tarik drama ini salah satunya adalah para pemain. Ada dua orang aktor veteran yang main disini, yaitu Jung Jae-Young dan Kim Jung-Eun. Sebagai aktor veteran yang sudah banyak mendapat penghargaan, aktingg Jung Jae-Young sebagai Jang Deuk-Cheon yang jadi kepala polisi sekaligus ayah yang kehilangan anaknya adalah yang terbaik. Dialog terfavorit gue adalah
Soo-Yeoni nugu ddal?” (Soo-Yeon putri siapa?)
Appa ddal” (putri ayah)
Sooo touching!


Tapi sayangnya, acting Kim Jung-Eun banyak menuai kritikan k-netz, dan gue pun yang nonton memang agak kurang nyaman sama aktingnya. Hampir semua ekspresi di tiap episode sama persis. Gue sampe nggak tahu dia lagi baik atau jahat karena selalu memperlihatkan mata melotot dan senyum liciknya. Mianhaeyo :(

Ekspresi Kim Jung-Eun 
Dan yang nggak kalah hebat adalah our rookie monster Yang Se-Jong! Sebagai pendatang baru yang baru mulai debut aktingnya di drama Romantic Doctor pada tahun 2016, acting Yang Se-Jong amat sangat patut diacungi 2 jempol. Dia sukses membawakan sosok dua manusia kloningan Lee Sung-Joon dan Lee Sung-Hoon dengan rapih, bahkan kita berhasil dibuat nggak sadar pemeran dua tokoh itu adalah orang yang sama! Ah, belum lagi dia harus memerankan tokohh ke-3 yaitu dokter Lee Yong-Seop yang menjadi induk dari dua manusia kloningan tersebut. Nah, wajar bukan kalau Se-jong kita sebut rookie monster?

Yang Se-Jong memerankan 3 tokoh (kiri-kanan):
Lee Sung-Joon, Lee Yong-Seop, Lee Sung-Hoon
Satu lagi, pemeran Soo-Yeon, Lee Na-Yoon, yang sangat profesional. Hanya untuk drama seri mingguan tapi rambutnya dicukur habis layaknya gadis yang terkena leukemia akut. Aktingnya yang menunjukkan gadis ceria yang selalu tegar dan berbaik sangka pada orang lain sangat berhasil menumbuhkan rasa simpati penonton kedalam peran yang ia mainkan.

Profesionalitas Lee Na-Yoon
Menurut gue alur drama ini benar-benar nggak ketebak. Dari awal sampe akhir walaupun udah dikasih tahu bahwa Sung-Hoon yang menculik Soo-Yeon tapi selalu ada part yang bikin kita nggak nyangka. Sebenarnya waktu episode pertengahan mau ke akhir memang ada part yang membosankan menurut gue. Karena gue agak kurang senang sama cerita 'anakmu bukan anakmu, lalu siapa anakmu' (hahaha apasih). Tapi untungnya kisah klise kayak tadi bisa ke-cover sama cerita yang bagus.

Untuk keseluruhan filmnya, gue rasa ini drama yang cukup menarik untuk diikuti. Walaupun dari segi alur terasa rumit, tapi cukup membuat kita penasaran dengan apa yang akan terjadi selanjutnya. Well, silahkan tonton dramanya dan berikan pemikiran kalian tentang drama ini di kolom komentar ya!

------------ batas garis fangirlingan -----------

Oiya! Buat yang udah pernah ngikutin drama Romantic Doctor, kalian pasti nggak asing sama Do In-Beom dan Woo Yeon-Hwa. Do In-Beom diperankan oleh Yang Se-Jong dan Woo Yeon-Hwa diperankan oleh Seo Eun-Soo, dan mereka reuni lagi di Duel! Jiwa shipper gue keluar lagi hahaha dulu In-Beom selalu memarahi Yeon-Hwa yang lambat bertindak padahal seorang dokter, lain hal-nya di Duel, interaksi mereka manis, walaupun akhirnya tetep nggak jadian(?). Oke, Maapin.

Seo Eun-Soo dan Yang Se-Jong dalam drama "Romantic Doctor"

Interaksi manis Seo Eun-Soo dan Yang Se-Jong dalam "Duel"
Sampai ketemu di review selanjutnya!


Rating versi gue :
Good bye to romance, hello Sci-fi~


You Might Also Like

7 komentar

  1. Film dan drama korea sangat bagus untuk di tonton,terbaru dan kekinian banget, gratis pula, kabar gembira sekarang ada yang lebih mudah menyaksikan film dan drama korea,tinggal Download aplikasi MYDRAKOR secara gratis nonton drama korea 24jam gratis.

    https://play.google.com/store/apps/details?id=id.mydrakor.main

    https://www.inflixer.com/

    BalasHapus
  2. nonton ini drama dimana kak? lewat viu tah?

    BalasHapus
  3. Aku pertama nonton drama ini di buat binggung😪😂 tapi Seru Banget bikin greget

    BalasHapus

Instagram